Wednesday 26 February 2014

KURIKULUM 2013 (K-13)




Kurikulum menurut Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 1 Ayat (19) adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu.

Alhamdulillahirobbil ’alamiin . . .
Akhirnya di tahun 2013 ini terbitlah kurikulum yang dibuat oleh Mendiknas bersama dengan timnya guna menyempurnakan kurikulum terdahulu (kurikulum KTSP 2006 dan KBK 2004).

Penyempurnaan pola pikir kurikulum 2013 dari kurikulum-kurikulum sebelumnya adalah sebagai berikut:

KBK 2004 dan KTSP 2006
·         Standar Kompetensi Lulusan diturunkan dari Standar Isi.
·      Standar Isi dirumuskan berdasarkan Tujuan Mata Pelajaran (Standar Kompetensi Lulusan Mata Pelajaran) yang dirinci menjadi Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran.
·         Pemisahan antara mata pelajaran pembentuk sikap, pembentuk keterampilan, dan pembentuk pengetahuan.
·         Kompetensi diturunkan dari mata pelajaran.

Kurikulum 2013
·         Standar Kompetensi Lulusan diturunkan dari kebutuhan.
·         Standar Isi diturunkan dari Standar Kompetensi Lulusan melalui Kompetensi Inti yang bebas mata pelajaran.
·         Semua mata pelajaran harus berkontribusi terhadap pembentukan sikap, keterampilan, dan pengetahuan.
·         Mata pelajaran diturunkan dari kompetensi yang ingin dicapai.
·         Semua mata pelajaran diikat oleh kompetensi inti (tiap kelas).

Hakikatnya, perbedaan kurikulum 2013 (K-13) dengan kurikulum-kurikulum sebelumnya adalah pembelajaran yang lebih menitikberatkan pada prosesnya dan bukan sekedar pada hasil. Dalam prosesnya, ada 3 hal sekaligus yang harus diperoleh siswa pada setiap mata pelajaran, yakni sikap, keterampilan, dan pengetahuan. Melalui ketiga target ini, diharapkan siswa tidak hanya pandai namun juga memiliki keterampilan yang pastinya akan sangat dibutuhkan ketika siswa mulai terjun dalam dunia kerja dan masyarakat, serta memiliki unggah-ungguh sikap sholih terhadap orang lain dan lingkungannya.

KONKLUSI : apapun kurikulumnya, yang penting anak dan siswa-siswa kita menjadi pribadi yang sholih dan cerdas.

KURIKULUM 2013 (K-13)
KURIKULUM 2013 (K-13)
Ditulis Oleh : faiqohachmad
Published :
Rating : 4.9

0 comments:

Post a Comment